Rabu, 29 April 2015

Takukah Anda Pencipta Lagu “Berkibarlah Benderaku?”

Takukah Anda Pencipta Lagu “Berkibarlah Benderaku?”

Siapa yang tahu pencipta lagu Berkibarlah Benderaku?
Saridjah Niung(lahir diSukabumi, Jawa Barat pada 26 Maret 1908- meninggal tahun 1993 pada usia 85 tahun; lebih dikenal sebagai Saridjah Niung Bintang Soedibjo setelah menikah dan lebih dikenal dengan nama Ibu Soed) adalah seorang Pemusik, guru musik, pencipta lagu anak, penyiar radio, dramawan dan seniman batik indonesia. Lagu-lagu yang diciptakan Ibu Soed sangat terkenal di kalangan pendidikan TK
Kemahiran Saridjah di bidang musik, terutama bermain biola, sebagian besar dipelajari dari Prof. Dr. Mr. J.F. Kramer, seorang pensiunan wakil ketuaHoogerechtshof di Jakarta pada masa itu, yang selanjutnya menetap di Sukabumi dan mengangkatnya sebagai anak. J.F. Kramer adalah seorang indo-belanda beribukan keturunan jawa ningrat, latar belakang inilah yang membuat Saridjah dididik untuk menjadi patriotis dan mencintai bangsanya. Kemampuannya tersebutlah yang membawa dirinya dikenal sebagai sosok yang mampu menciptakan lagu nasional yang begitu sarat akan rasa cinta terhadap bangsa Indonesia.

Setelah menamatkan pendidikan di HKS Bandung, Ibu Soed kemudian menjadi guru musik di HIS Petojo, HIS Jalan Kartini, dan HIS Arjuna yang masih menggunakan bahasa belanda (1925-1941). Ia prihatin melihat anak-anak Indonesia yang tampak kurang gembira saat itu. Hal ini membuat Ibu Soed berpikir untuk menyenangkan mereka dengan bernyanyi lagu ceria. Didorong rasa patriotisnya, Ibu Soed ingin mengajar mereka untuk menyanyi dalam bahasa indonesia. Dari sinilah Ibu Soed mulai menciptakan lagu-lagu yang bersifat ceria dan patriotik untuk anak-anak Indonesia. Salah satunya adalah Berkibarlah Benderaku ini.
Indonesia bukan saja kaya akan lagu nasional, lagu daerah, makanan, adat istiadat, namun Indonesia juga kaya akan pencipta lagu yang mendedikasikan lagu-lagunya terhadap Bangsa Indonesia. Terimakasih wahai para pendahulu Indonesia, jasamu akan selalu kami kenang dan akan selalu kami jaga, untuk Indnesia di masa yang akan datang lebih baik!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar